Ditangkap, Penyikat Barang Relawan UGM di Lampung Selatan

KALIANDA (18/2/2019) – Dua pencuri, penyikat barang-barang relawan tsunami Lampung Selatan, ditangkap. Mereka  menggerayangi posko mahasiswi Fakultas Kedokteran Universitas Gajah Mada Yogjakarta di Kunjir.

Dalam ungkap pers di Mapolres, Senin, 18 Februari 2019, Kapolres AKBP M. Syarhan mengatakan para relawan mengetahui barang-barang mereka hilang pada 13 Februari yang lalu, yang terdiri dari 1 buah laptop dan 9 handphone.

Dalam dua hari, demikian AKBP M. Syarhan,  Satreskrim Polres Lampung Selatan memburu para pencuri. Mereka menangkap AR dan C dan masih memburu dua lainnya. “Mereka masuk ke posko saat relawan masih tertidur  menjelang subuh,” katanya.

GELLY

0 comments:

Posting Komentar