323 Orang Diangkat CPNS Pemkab Lampung Utara

KOTABUMI (14/3/2019) - Bupati Lampung Utara Agung Ilmu Mangkunegara akan menyerahkan 323 surat keputusan (SK) Calon Pegawai Negeri Sipil secara serentak pada April 2019. Selain itu, ada 40 orang diangkat menjadi pegawai honorer K2.

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKSDM) Lampung Utara, Abdurahman mengatakan, pihaknya telah berkoordinasi dengan bupati terkait pembagian surat keputusan CPNSD.

”Nomor induk pegawai telah keluar dan direncanakan penyerahan SK bulan April 2019 sekitar awal atau pertengahan bulan,” kata Abdurahman, usai mengikuti murembang kabupaten, Kamis 14 Maret 2019.

Ia mengatakan, tidak ada tahapan atau persyaratan lain yang harus dipenuhi para calon tersebut. ”Saya minta bantuan masyarakat dan teman-teman wartawan, jika ada laporan indikasi pungutan apa pun dalam hal pembagian SK dapat lapor ke pemkab," ujarnya.

ADI SUSANTO

0 comments:

Posting Komentar