"Saya tidak bisa mengangkat menjadi pegawai, bisa sampai mengangkat menjadi TKS. Kemarin kita angkat 80 atlet dan pelatih berprestasi jadi TKS, dapat honor Rp2 juta sebulan," kata Wali Kota Bandarlampung Herman HN, usai membuka Pekan Olahraga Kecamatan (Porcam) Telukbetung Timur, Selasa, 19 Maret 2019.
Herman berharap penghargaan itu dapat membantu kehidupan atlet dan pelatih, meski belum optimal.
Ia mengatakan, Bandarlampung menyumbang paling banyak atlet berprestasi di tingkat provinsi, bahkan bisa sampai nasional. "Kita optimistis pembinaan terus menerus, didukung masyarakat juga, bisa jadi lumbung atlet provinsi dan nasional," ujarnya.
Porcam diikuti 230 atlet dari enam kelurahan Kecamatan Telukbetung Timur, berlangsung 20--23 Maret 2019. Atlet berasal dari Kelurahan Sukamaju sebanyak 45 orang, Keteguhan 35 orang, Kotakarang (40), Kotakarang Raya (40), Perwata (35) dan Way Tataan (35).
Cabang olahraga yang dipertandingkan bola volli, bulu tangkis, tenis meja dan futsal. Porcam untuk mengukur pembinaan olahraga di tiap kelurahan dan menjaring atlet untuk mengikuti porprov dan nasional.
JUHARSA ISKANDAR
0 comments:
Posting Komentar