Jalan Tol Beroperasi, Posisi Tulangbawang Barat Berpindah

PANARAGAN (19/3/2019) - Kabupaten Tulangbawang Barat kini menjadi daerah penting di Provinsi Lampung. Memiliki banyak potensi yang bisa menunjang kemajuan bagi daerahnya hingga tingkat provinsi. Daerah itu kini berada di titik tengah kota Palembang dan Bakauheni karena jalan tol beroperasi.

"Kita berada di tengah dan ini kesempatan mengeksplorasi potensi yang dimiliki daerah, seperti sektor pariwisata dan kuliner," kata Bupati Tulangbawang Barat Umar Ahmad, usai musyawarah rencana pembangunan tingkat kabupaten, Selasa, 19 Maret 2019.

Umar mengatakan, jal tol sudah membelah kabupaten itu dan sudah harus relevan membangun transsektor pariwisata. "Kita akan bangun pariwisata yang bersifat mengekslorasif dan terakurat, seperti pariwisata seni, budaya, dan kuliner," ujarnya. 

Theresia Sormin, Staf Ahli gubernur Lampung bidang ekonomi pembangunan saat musrenbang membacakan sambutan gubernur Lampung yang meminta para pihak penyusunan RKPD Tulangbawang Barat menopang pembangunan provinsi. 

"Angkat kemiskinan Provinsi Lampung masih tinggi, perlu komitmen bersama menurunkannya dengan merencanakan program khusus dan terarah,s memprioritaskan penduduk yang ada dalam basis data terpadu," kata dia. 

FATHUL EFENDI/ALIYUDIN

0 comments:

Posting Komentar