TUMIJAJAR (5/3/2019) – Polsek Tumijajar, Tulangbawang Barat menggelar apel rutin di lapangan maposel setempat, Selasa, 5 Februari 2019. Acara dilanjutkan dengan sarapan dan ngopi bareng bersama wartawan.
Kapolsek Tumijajar, AKP Dulhafid mengajak awak media sarapan pagi dan berbincang-bincang sembari menikmati kopi dan the. Dia mengatakan kegiatan pagi bersama insan pers bertujuan untuk menjaga silaturahim antara pihak kepolisian dengan wartawan guna menciptakan suasana kondusif di wilayah Polsek Tumijajar.
“Silaturahmi ini untuk menjaga hubungan baik antar lembaga. Ini juga dalam rangka mewujudkan pemilu yang aman dan damai,” kata kapolsek.
Mengenai maraknya kasus pemerkosaan yang ada di beberapa Tempat Kejadian Perkara (TKP) di Polres Tulangbawang, Kapolsek juga mengatakan pihaknya rutin memberikan penyuluhan kepada masyarakat.
“Kita melakukan upaya-upaya pencegahan melalui penyuluhan ke masyarakat dan himbauan untuk tetap bisa mengamankan diri guna menghilangkan peluang-peluang para pelaku kejahatan,” ujarnya.
ALIYUDIN-FATHUL MAGHORIBI
0 comments:
Posting Komentar