2 Kapal Feri Senggolan di Merak-Bakauheni: 1 Hilang

BAKAUHENI (22/4/2019) – Dua kapal Feri senggolan di perlintasan 1,5 mil  Merak – Bakauheni  pukul 16.32 Senin 22 April 2019. Seorang ABK berpangkat mualim jatuh ke laut,  masih dalam pencarian SAR hingga pukul 20.00 malam. Satu penumpang luka diangkut ke rumah sakit.

Wahyudin, salah seorang penumpang yang berada di KMP Windu Karsa Dwitya, mengatakan mereka sedang memasuki alur Pelabuhan Merak dari Bakauheni saat bersenggolan dengan KMP Virgo 18. Karena karena kedua kapal begitu dekat, ia mengambil video dengan ponsel.

Tiba-tiba saja seperti gempa, demikian Wahyudin.  Penumpang, terutama anak dan wanita panik. Buritan kanan kapal Virgo 18 rusak. Ajungan kanan KMP Windu karsa robek. Saat itulah Mualim Endang Rokh Basuki terjatuh ke laut. Seorang penumpang bernama Edy Simanjuntak, warga Taman Mutiara Indah, Serang, luka-luka.

KMP Windu Karsa Dwitya bertolak dari Bakauheni, sedangkan KMP Virgo berangkat dari Merak. Pihak berkompeten masih menyelidiki penyebab kedua feri tersebut bersenggolan.

AZIZI

0 comments:

Posting Komentar