pTzHC95kDouQYrsREyhoYFkgZJIas4EQAFJtLwOS
Bookmark

Anggap Pemilu Curang, Mahasiswa Geruduk KPU Lampung


BANDARLAMPUNG (29/4/2019) - Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) dari berbagai perguruan tinggi melakukan demonstrasi di Kantor KPU Provinsi Lampung, Senin,  29 April 2019. Mereka menilai, banyak sekali terjadi kecurangan dalam Pemilu lalu.

Puluhan mahasiswa ini juga menyoroti kinerja KPU pada pemilu serentak 17 April 2019 yang buruk, mulai dari dugaan ketidaknetralan penyelenggara, carut- marutnya distribusi logistik pemilu, kurangnya edukasi kepada petugas KPPS tentang sistem penyelenggaraan pemilu. Ditambah lagi kecurangan yang sistematif dan massif di lapangan.

“Kita melakukan aksi untuk menyelamatkan demokrasi. Banyak sekali kecurangan dalam Pemilu yang terjadi, sangat nyata,” kata Ade Prayogi, salah seorang perwakilan mahasiswa.

Massa yang berorasi dan berkumpul di depan gerbang Kantor KPU Lampung tersebut akhirnya diterima oleh Komisioner KPU Lampung Tio Aliansyah dan Solihin. Kelima perwakilan dari mahasiswa menyampaikan keinginannya untuk bertemu langsung dengan Ketua KPU Lampung Nanang Trenggono. Namun ketiga komisioner KPU mengatakan ketua KPU sedang tidak berada di kantor.

“Yakinlah KPU Lampung ini kolektif kolegial. Semua masukan kami terima dan keputusan KPU itu berdasarkan rapat pleno,” kata Tio Aliansyah.

JUHARSYAH ISKANDAR

0

Posting Komentar

-->