Bawaslu Pesawaran Ungkap Ada Masalah di 9 Kecamatan


PESAWARAN (18/4/2019) – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Pesawaran menemukan ada persoalan selama proses pencoblosan, Rabu, 17 April 2019 di sembilan kecamatan. Mulai dari laporan surat suara sudah tercoblos hingga kekurangan surat suara.

Komisioner Bawaslu Pesawaran, Mutholib, mengatakan, hasil temuannya terkait penyelenggaraan pemilu 2019 yang berlangsung serentak di seluruh Indonesia.  Dia mencatat terdapat 9 Kecamatan, 16 Desa dan 19 TPS yang menyisakan masalah.

Di antaranya kekurangan surat suara Presiden dan Wakiln Presiden yang ada di Desa Kurungannyawa Kecamatan Gedongtataan, tepatnya di TPS 3 ,7 dan 12, namun sudah ditindak lanjuti oleh PPK Gedongtataan. Selain itu, kata dia, ada laporan kekurangan 58 kertas surat suara DPD sudah direkomendasikan secara lisan Kepada KPU.

“Namun tidak ditindaklanjuti. Sehinga akan diproses menjadi temuan dugaan pelangaran,” kata Mutholib, Kamis, 18 April 2019.

IWANSYAH

0 comments:

Posting Komentar