Arus Mudik lewat Bakauheni Diperkirakan Naik 30%

BAKAUHENI (10/5/2019)  – Kakorlantas Polri Irjen Refdi Andri memperkirakan arus mudik Tahun 2019 naik sekitar 30 persen. “Khusus jalan darat  arah Sumatera minimal 10 persen,” ujarnya saat melihat persiapan arus mudik di Pelabuhan dan Tol Bakauheni – Terbanggi Besar sepanjang 141 km, Jumat 10 Mei 2019.

Seperti tahun-tahun sebelumnya, demikian Irjen Refdi,  Polri lebih konsentrasi di Jawa karena memiliki 60% kendaraan (dari total 120 juta seluruh Indonesia). Namun ia menyebut kesibukan juga melimpah ke Merak dan Bakauheni.

Kakorlantas diterima Kapolres Lampung Selatan AKBP M. Syarhan,  Dirlantas Polda Lampung Kombes Kemas Ahmad Yamin, dan GM ASDP Bakauheni Hassan Lessie, beserta sejumlah petinggi terkait, termasuk Dinas Perhubungan.

Irjen Refdi Andri sempat singgah di lokasi rencana rest area KM 33, yang masih dalam tahap pembebasan lahan. Warga sekitar, ternyata lebih cepat bertindak, dengan mendirikan warung-warung tenda di pinggir jalan tol.

GELLY

0 comments:

Posting Komentar