Dinas Kesehatan Lampung Utara Gelar Kajian dan Tadarusan


KOTABUMI (10/5/2019) - Dinas Kesehatan Lampung Utara menggelar kajian dan menggalakan tadarus Alquran seluruh pegawai dalam seminggu sekali setiap Jumat selama Bbulan Ramadan. Kegiatan itu untuk meningkatkan iman dan taqwa.

Pengajian sekaligus membaca Alquran itu di pandu oleh Ustadz Agung Setiadi di ruang Aula Dinas Kesehatan setempat, Jumat 10 Mei 2019. Dalam kajian itu dijelaskan bahwa membaca Quran tidak sembarangan melainkan perlu dengan ilmunya. ”Ada yang pelan-pelan, sedang dan cepat. Membaca Alquran,” kata Ustadz Agung.

Kepala Dinas Kesehatan Lampung Utara, Maya Mettisa, mengatakan, kegiatan ini diadakan bertujuan untuk memberikan pengetauan dalam tata cara membaca Alquran yang baik dan benar sesuai ajarannya.

“Minggu depan kita akan khataman Alquran bersama. Inilah pentingnya hati kita diisi dengan Kegiatan-kegiatan Positif dalam bulan Ramadan, agar kita tidak tersesat di jalan yang tidak benar,” kata Kadis.

Maya menambakan, tidak sampai disini saja, di bulan ini ada beberapa rangkaian kegiatan positif Dinas Kesahatan, antara lain menyantuni anak yatim. Di akhir acara para pegawai di berika dorprise lantaran memberanikan diri bertanya dalam pengajian tersebut.

ADI SUSANTO

0 comments:

Posting Komentar