GUNUNG AGUNG (19/6/2019) - Bupati Tulangbawang Barat, Umar Ahmad, melakukan kunjungan kerjadi beberapa Tiyuh yang ada di Kecamatan Gunung Agung, Rabu, 19 Juni 2019. Dalam kesempatan itu, dia sekaligus memberikan 100 bingkisan sembako kepada warga yang tidak mampu.
Umar mengatakan, kegiatan ini dilakukan rutin dalam satu tahun ini setidaknya sudah mengunjungi setiap tiyuh yang ada di Tulangbawang Barat dan mendengarkan apa yang menjadi harapan dan kebutuhan masyarakat di Tulangbawang barat.
"Kita akan berjuang keras untuk memperbaiki insfratruktur, selain kita juga mengarahkan untuk mengurangi jumlah sampah dan pengelolaan sampah di setiap Tiyuh," kata Umar.
Marzuki, Camat Gunung Agung mengatakan, dengan adanya kunjungan kerja bupati dapat meninjau langsung lokasi dimana tiyuh-tiyuh kecamatan Gunung Agung yang masih banyak insfratruktur jalan yang masih rusak. "Mudah-mudahan bapak bupati bisa meprioritaskan pembangunan yang ada di tiyuh-tiyuh Kecamatan Gunung Agung," ujar camat.
FATHUL MAGHORIBI EFENDI
0 comments:
Posting Komentar