KALIANDA (17/6/2019) – Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan akan menggelar festival Kalianda pada 16 hingga 14 Juli 2019. Acara itu akan menampilkan banyak hal, salah satunya replica Gunung Anak Krakatau.
Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pariwisata, Rini Ariasih, menjanjikan akan ada hal yang berbeda pada festival Kalianda tahun ini. Festival akan sedikit berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, diantaranya aka nada Tarian Tuping, serta tumpengan dari makanan otak-otak yang akan menjadi otak-otak terbesar.
“Kita akan menampilkan kuliner khas Kalinda, yakni Otak-otak. Makanan itu akan dibentuk seperti rekplika gunung anak Krakatau,” kata Rini, Senin, 17 Juni 2019.
Kegiatan itu setidaknya akan dipusatkan di duga tempat, yakni GOR Wayhandak dan Lapangan CIpta Karya. Dia berharap, semua pihak ikut menyukseskan festival tersebut. Sebab, kegiatan itu akan menjadi ajang promosi pariwisata serta keunggulan daerah kepada masyarakat luas.
GELLY
0 comments:
Posting Komentar