KOTABUMI (8/7/2019) - Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Lampung Utara, Endah Kartika Prajawati Agung melepas keberangkatan peserta bimtek peningkatan kapasitas kepribadian diri bagi kader PKK desa Lampung Utara, di halaman Kantor Pemkab setempat, Senin, 8 Juli 2019.
Endah Kartika Prajawati Agung berpesan kepada peserta bimtek untuk dapat benar-benar menjalani kegiatan tersebut secara baik dan memberikan manfaat kepada masyarakat saat pulang nanti. ”Nantinya apa yang didapat dari hasil bimtek tersebut dapat diimplementasikan di wilayah masing-masing,” kata ketua Tim Penggerak PKK itu dalam sambutannya.
Sementara itu Bupati, Agung Ilmu Mangkunegara dalam sambutannya yang dibacakan Pjs Sekkab, Sofyan, menyambut baik acara yang dilaksanakan tersebut.
”Harapannya tentu kegiatan ini dapat berdampak positif bagi seluruh kader PKK Lampung Utara. Apa yang didapat dalam bimtek tersebut dapat disalurkan di Kabupaten Lampung Utara yang kita cintai ini,”jelasnya.
Untuk diketahui, kegiatan tersebut hanya diikuti 194 ketua tim penggerak PKK desa dari 232 ketua tim penggerak PKK desa yang ada di Lampung Utara ditambah 18 orang pendamping. Kegiatan bimtek itu akan dilaksanakan selama lima hari di Malang dan Surabaya, Jawa Timur.
EVICKO GUANTARA - ADI SUSANTO
0 comments:
Posting Komentar