Wartawan Lampung Selatan dan Anggota Komunitas Berdamai

KALIANDA (13/7/2019) - Wartawan di Lampung Selatan sepakat berdamai dengan dua anggota komunitas setelah kejadian komentar yang dinilai menyudutkan profesi wartawan di media sosial. Pemilik akun Ayah Adi dan Hery Kurniawan meminta maaf atas komentarnya di Facebook.

Permintaan maaf disampaikan mereka di hadapan sejumlah wartawan dari berbagai organisasi di Kalianda, Jumat 12 Juli 2019. 

Sebelumnya wartawan menyesalkan komentar yang muncul karena pemberitaan. Kedua anggota komunitas tidak menggunakan hak jawab atau sanggah. 

"Dari kejadian ini kita berharap masyarakat lebih bijak menggunakan media sosial. Bersikap dewasa karena segala tindakannya bisa berimplikasi hukum," kata Ketua PWI Lampung Selatan, Alpandi.

Heri Kurniawan dan Adi berterimakasih dengan kelapangan dada wartawan dan mau menerima permintaan maaf mereka. 

GELLY/AZIZI

0 comments:

Posting Komentar