METRO (25/9/2019) - Seribuan mahasiswa yang berasal dari enam perguruan tinggi di Kota Metro melakukan aksi turun ke jalan, Rabu, 25 September 2019. Mereka menuntut penghentian pelemahan terhadap KPK.
Aksi damai itu mereka lakukan antara lain di Tugu Pena, Kantor Pemkot Metro dan kantor DPRD Metro. Koordinator aksi, Marwan Tohirin menyatakan menolak capim KPK terpilih yang bermasalah, menolak RUU KPK, tolak pengesahan dan evaluasi pasal-pasal yang tidak berpihak kepada rakyat seperti RKUHP, RUU Pertanahan, RUU Pemasyarakatan, RUU Pesantren dan lainnya. Para mahasiswa juga meminta pemerintah secepatnya menyelesaikan konflik di Papua, kebakaran hutan serta lahan (karhutla), serta kriminalisai aktivis.
Wakil Wali Kota Metro, Djohan, yang menemui para demonstran juga sepakat dengan sejumlah tuntutan mahasiswa. Pihaknya segera menindaklanjuti aspirasi tersebut ke Provinsi hingga Pusat.
HENDY DWIPUTRA
0 comments:
Posting Komentar