Warga Lampung Selatan Antusias Ikut Baksos Bersihkan Gigi


RAJABASA (7/9/2019) – Ratusan warga Desa Cugung, Kecamatan Rajabasa, Lampung Selatan antusias mengikuti bakti sosial yang diadakan Universitas Ahmad Yani Bandung di Yayasan Alkhoiriyah, Sabtu, 7 September 2019. Masyarakat bisa membersihkan kerang dan cabut gigi secara gratis.

Bakti sosial berupa pengobatan gigi gratis, berupa tambal gigi, pembersihan karang gigi, dan pengecekan kesehatan gigi tersebut bekerjasama dengan Kodim 0421 Lampung Selatan di Desa Cugung Kecamatan Rajabasa.

Acara ini digelar selama 2 hari sejak Tanggal 7 hingga 8 September 2019, dengan sasaran seluruh warga Desa Cugung kecamatan Rajabasa. Acara tersrbut dihadiri oleh Dandim 0421/ LS Letkol Robinson Bessi, Kadis Kesehatan Jimmy Hutapea, Camat Rajabasa Sabtudin, serta aparat desa dan ratusan warga setempat.

Ketua Pelaksana, Rafidan, mengatakan, dipilihnya Desa Cugung sebagai lokasi karena daerah itu merupakan titik evakuasi saat tsunami beberapa waktu lalu. Bakti sosial bertujuan agar kebersihan gigi masyarakat semakin terjaga.

Dandim o421/ LS Letkol Robinson Bessi, mengatakan, pihaknya ikut membantu berjalannya bakti sosial tersebut dari mulai persiapan hingga pelaksanaan. Masyarakat Cugung sangat terbantu dengan diadakannya bakti sosial kebersihan gigi diadakan di desa tersebut.

ADV/ GELLY-AZIZI

0 comments:

Posting Komentar