pTzHC95kDouQYrsREyhoYFkgZJIas4EQAFJtLwOS
Bookmark

Bayi Merah Dibuang di Kebun Karet Lampung Utara


KOTABUMI (31/10/2019) - Warga Dusun 1, Rt 02, Desa Kalicinta, Kecamatan Kotabumi Utara, Kabupaten Lampung Utara di gegerkan dengan penemuan sesosok mayat bayi merah berjenis kelamin perempuan di perkebunan karet milik warga setempat, Kamis, 31 Oktober 2019. Bayi tersebut diduga dibuang oleh orang tuanya.

Bayi pertama kali ditemukan Bram Iswandi, pemilik kebun karet. Ia mengatakan Bayi tersebut ditemukan dalam keadaan meninggal dan sudah berbai. Tali pusat juga masih menempel. Jenazah bayi malang tersebut terbungkus sarung yang dimasukkan kedalam kantong plastik berwarna merah.

Warga yang curiga dengan bungkusan tersebut melapor ke kepala desa setempat, bersama warga mereka pun membuka plastik tersebut, ternyata bayi yang sudah takbernyawa. Oleh petugas Puskesmas setempat,  dan pihak Kepolisian, mayat tersebut langsung di bawa ke Rumah Sakit Ryacudu Kotabumi.

Denny S selaku Dokter Forensik Polres Lampung Utara, menjelaskan untuk saat ini belum dapat di pastikan penyebab kematian bayi tersebut, hanya saja pihaknya menemukan ada luka memar di sekitar leher korban. Denny memperkirakan, bayi tersebut telah meninggal sekitar dua hingga tiga hari yang lalu,  sedangkan kondisi mayat bayi tersebut, tali pusatnya masih menempel di tubuh. 


ADI SUSANTO

0

Posting Komentar

-->