BANDARLAMPUNG (15/10/2019) – Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi berjanji meningkatkan ekonomi dengan memperbaiki seluruh komoditas dan sektor yang bermasalah guna menekan laju inflasi.
Hal itu dikatakan Gubernur Arinal Djunaidi saat menghadiri rapat TPID, Selasa, 15 Oktober 2019. Menurut Arinal, hal itu menjadi fokus Pemerintah Provinsi Lampung. Dia mengsakan inflasi harus terus menerus ditekan dengan cara peningkatan ekonomi. Sebab, jika inflasi meningkat, berarti harus ada pengecekan komoditas yang prosesnya pekerjaannya tidak baik.
Menurut Gubernur, seharusnya Lampung semakin hari semakin baik karena saya yakin SDM Lampung sangat memumpuni. Sehingga dapat meningkatkan perekonomian di berbagai komoditas yang ada di sini. Selain itu potensi industri Lampung sangat baik.
Di sisi lain, petani di Lampung sangat berpengalaman. Permodalan untuk setiap sektor tidak memiliki permasalahan, sehingga pemprov bersama Bank Indonesia berupaya memetakan bersama potensi adanya inflasi. Dia juga meminta kepada bupati/ wali kota untuk memanfaatkan lahan pertanian.
JUHARSYAH ISKANDAR
0 comments:
Posting Komentar