Lomba Binsat TNI AL tersebut diikuti 973 peserta, yang terdiri dari 47 tim renang, 47 tim dayung, dan 80 pamen. Hadir di sana Kepala Staf TNI AL Laksamana Madya TNI Siwi Sukma Adji, Gubernur Lampung Arinal Djunaidi, Kapolda, dan Wali Kota Herman HN.
HUT Marinir yang disatukan dengan Festival Kelagian tersebut berlangsung Sabtu dan Minggu, 26-27 Oktober 2019. Pada hari pertama tampil sebagai juara:
- Letkol Mar. Ali Wardana, mendapatkan hadiah uang 10 juta rupiah
- Mayor Mar. Kardiman mendapatkan uang 7 juta rupiah
- Mayor Mar. Fernando S. Lumi mendapatkan uang sebesar 5 juta rupiah
Kepala Staf TNI AL Laksamana Madya TNI Siwi Sukma Adji mengatakan, selain ingin menggalakkan pariwisata di Lampung, event tersebut untuk mengevaluasi skill Marinir dalam renang dan dayung, memupuk sikap solidaritas antar prajurit.
.
Festival Kelagian tersebut juga menyelenggarakan bakti sosial, berupa pengobatan masal, donor darah, sunatan masal, pasar murah, pembuatan SIM C, pembuatan E-KTP.
DEDI KAPRIYANTO
0 comments:
Posting Komentar