Visi Misi Calon Bupati di Nasdem Lampung Selatan

KALIANDA (26/10/2019) - Partai Nasdem menggelar pemaparan visi dan misi calon bupati dan wakil bupati Lampung Selatan, yang melamar lewat partai mereka untuk Pilkada 2020 di Desa Palembapang, Kalianda, Sabtu 26 Oktober 2019.

Para calon bupati yang sudah melamar dan hadir di antaranya  Tony Eka Candra, Ahmad Fitoni, Heri Putra, Antoni Imam, Irfan Nuranda Jafar dan Hipni. Sedangkan calon wakil bupati  Jaenuri, M. Amin, Mifatul Bahri, dan Rusman Efendi.

Wahrul Fauzi, Ketua Nasdem Lampung Selatan, mengatakan hasi pemaparan visi dan misi secara terbuka tersebut akan mereka bawa ke pleno. Khusus jabatan wakil, partai tersebut berharap menjadi peserta pada Pilkada 2020 mendatang.

AZIZI

0 comments:

Posting Komentar