Bau Rekrut Tak Transparan Menyengat di RSUD Kotabumi

KOTABUMI (12/12/2019) - Bau tidak transparan kian menyengat dalam penerimaan non-PNS BLUD RSUD Ryacudu Kotabumi.  Seluruh jajarannya tidak hadir saat diundang Komisi IV DPRD Lampung Utara, 12 Desember 2019, dengan alasan dinas luar kota.

Ketua Komisi IV DPRD Lampung Utara  Arnol Alam akhirnya menunda rapat, yang dihadiri  peserta tes dan keluarga mereka. Ditunda hingga Selasa pekan depannya.

Wansori Alam, anggota Komisi IV DPRD Lampung Utara, menyebut pihaknya akan memanggil paksa pengawas dan panitia rekrutmen RSUD tersebut jika juga tidak datang. Ia mencium kecurangan di balik prosesnya.

Panca Yusri, salah seorang orang tua peserta yang hadir dalam pertemuan itu, mengatakan ketidaktransparanan rekrutmen berasal dari berbagai hal. Ia memberi contoh tentang anaknya yang sudah 5 tahun bekerja sebagai dokter umum di rumah sakit tersebut. Tidak diterima. Tetapi yang baru bekerja 2 bulan lulus.

ADI SUSANTO

0 comments:

Posting Komentar