Bandarlampung : Polisi vs 3 Begal Baku Tembak, 2 Tewas


BANDARLAMPUNG (1/2/2020) – Aksi baku tembak terjadi antara Polisi dan tiga begal, Sabtu, 1 Februari 2020. Dua begal tewas dan satu lainnya berhasil lolos.

Dua begal yang tewas berinisial H dan R dan mayatnya langsung dibawa ke RS Bhayangkara Bandarlampung. Sedangkan pelaku berinisial M berhasil melarikan diri. Ketiga pelaku tersebut merupakan DPO aparat Kepolisian Polda Lampung karena sudah puluhan kali melakukan aksi pembegalan dengan menggunakan senjata api.

Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Lampung, Kombes Barly Ramadhan, mengatakan, komplotan pelaku ini merupakan DPO sejak lama karena sudah puluhan beraksi di Bandarlampung. Khususnya di wilayah Sukarame dan Wayhalim.

Saat dilakukan penangkapan, kedua pelaku melakukan perlawanan sehingga terjadi baku tembak antara pelaku dengan anggota  Resmob Polda Lampung. Dari tangan pelaku, polisi menyita 2 pucuk senjata api beserta pelurunya, 1 kunci  T, 1 buah badik dan sendal yang digunakan pelaku saat beraksi.

DEDI KAPRIYANTO

0 comments:

Posting Komentar