KPU Kota Metro Tetapkan 50 PPK Seleksi Komputer

METRO (3/2/2020) – Komisi Pemilihan Umum Kota Metro menetapkan hasil seleksi tertulis calon anggota PPK di Kota tersebut untuk Pilkada Wali Kota dan Wakil Wali Kota pada September 2020 mendatang.  Seleksi dilakukan dengan computer assisted test, CAD.

Ketua KPU Metro Nurris Septa Pratama, Senin Dinihari, 3 Februari 2020, mengatakan  jumlah calon anggota PPK mencapai 50, merata 10 di tiap kecamatan di Metro Pusat, Metro Utara, Metro Timur, Metro Barat, dan Metro Selatan.

Penyeleksi juga mengumumkan nilai, mulai dari rata-rata tertinggi 80 untuk Syamsul Hadi dari Metro Barat, dan terendah 55 peserta dari Metro Pusat.

Ke-50 calon PPK seleksi ulang pada Sabtu, 8 Februari hingga Senin, 10 Februari 2020. Seluruhnya berlangsung di Aula KPU Kota Metro, dengan urutan: Metro Pusat dan Metro Utara, Metro Barat dan Metro Selatan, dan hari terakhir Metro Timur.

HENDY DWIPUTRA

0 comments:

Posting Komentar