Warga Totoharjo Pringsewu Gotongroyong Lebarkan Jalan

ADILUWIH (9/3/2020) – Pekon Totokarto, Kecamatan Adiuluwih, mengikuti lomba bulan bhakti gotong-royong masyarakat (BBGRM)  tingkat Kabupaten Pringsewu, Senin pagi 9 Maret 2020. Lomba  tersebut rangkaian peringatan ulang tahun Kabupaten Pringsewu ke-11.

Khusus kebersihan lingkungan, Kepala Pekon Totokarto Samad  mengerahkan tujuh dusun dan 21 RT. Selain gotong-royong menyapu sampah dan pembenahan saluran air, warga melebarkan jalan sampai perbatasan pekon. 

Bersih-bersih lingkungan dihadiri camat Adiluwih dan Dinas Lingkungan Hidup Pringsewu. 

Kepala dusun berharap Pemerintah Kabupaten memerhatikan pembangunan infrastruktur jalan lebih merata. Warga  menginginkan pengaspalan menuju Bandung Baru dan Waringinsari Timur.

Jalan Totokarto-Waringinsari Timur pernah diaspal, namun kini rusak parah. Badan jalan maupun aspal  sepanjang dua kilometer ambelas dan menyisakan jalur tanah karena tidak pernah diperbaiki sejak zaman orde baru.

MAULANA, A. NAINGGOLAN, GUNAWAN

0 comments:

Posting Komentar