Bandarlampung: 2 Motor Dirantai Gembok Tetap Bobol

BANDARLAMPUNG (25/1/2021) – Gerombolan maling motor di Bandarlampung makin lihai. Dua kendaraan sekaligus bisa dibobol meski sudah dikunci stang kanan serta tambahan pengaman rantai dan gembok. Pelaku diduga merusak gembok menggunakan cairan kimia.

Motor Beat dan NMAX hilang dari parkiran rumah Jalan Imam Bonjol, Langkapura, Bandarlampung, Sabtu pagi 23 Januari 2021 sekitar pukul 05.15 WIB. Salah satu kendaraan tersebut milik Bambang Sutadi. 

Rekaman CCTV menunjukkan empat kawanan pencuri kendaraan begitu santai menggasak Beat dan NMAX tanpa menimbulkan kecurigaan. Dua pelaku siaga di atas motor dan dua rekannya mengeksekusi motor parkir. Pelaku masuk halaman parkir dengan merusak kunci pagar.

Bambang Sutadi mengaku heran atas hilangnya dua motor sekaligus tanpa ketahuan. Ia bersama rekannya begadang hingga lebih pukul 04.00 WIB. Sesaat terdengar adzan subuh, pemilik kendaraan tertidur dan bangun sekitar pukul 05.15.

Motor Beat dan NMAX ternyata sudah hilang. Padahal, kedua kendaraan bersama satu motor lainnya terkunci dengan posisi stang ke kanan dan pengaman rantai serta gembok. Maling masih bisa menjebol kunci kendaraan serta merusak pengaman tambahan tanpa suara. Pelaku diduga menggunakan cairan kimia karena gembok secara fisik tidak rusak.

Bambang Sutadi menyadari seputar kawasan Langkapura termasuk rawan pencurian kendaraan. Karena itu korban memasang rantai dan gembok. Namun, pengaman tambahan ternyata tidak berguna. Pencurian dua kendaraan tersebut sudah dilaporkan ke Polsekta Tanjungkarang Barat.

DANDI SUCIPTO

0 comments:

Posting Komentar