Sepeda motor Scoopy warna krem coklat BE 2959 AEQ hilang di depan pintu kos-kosan sekitar pukul 11.30 WIB. Kendaraan milik pelajar bernama Reni Sofa dipinjam temannya, Bayu. Motor diparkir sekitar setengah jam karena ditinggal mengerjakan tugas sekolah.
Reni Sofa mengira temannya bercanda ketika mengabarkan motornya digasak maling. Kendaraan tersebut masih gres karena baru kredit sebulan. Korban melapor ke Polresta Bandarlampung setelah memastikan kendaraannya raib dengan bukti rekaman CCTV.
Pencurian motor Scoopy terekam CCTV. Dua pelaku tergolong berani menggasak motor terparkir persis di depan pintu kosan. Maling mengendarai motor Vario putih.
Teman sekolah sempat bertanya karena tidak melihat keberadaan motor Scoopy. Namun, Bayu mengatakan kendaraan masih di depan rumah. Pengecekan CCTV memastikan kendaraan digondol maling.
DEDI KAPRIYANTO
0 comments:
Posting Komentar