pTzHC95kDouQYrsREyhoYFkgZJIas4EQAFJtLwOS
Bookmark

Pairin, Mantan Bupati Lampung Tengah dan Wali Kota Metro Berpulang

BANDARJAYA (27/2/2022) -  Dengan tiupan terompet, ratusan warga Lampung Tengah dan Metro mengantar mantan Bupati Lampung Tengah dan Wali Kota Metro H. Ahmad Pairin ke tempat peristirahatan terakhir di TPU Bandarjaya Barat, Minggu 27 Februari 2022.

Bupati Lampung H. Musa Ahmad, Wakil Bupati Ardito Wijaya, Wali Kota Metro, petinggi kedua daerah, tokoh masyarakat, dan kerabat berjalan kaki mengantar Almarum H. Ahmad Pairin dari masjid ke pemakaman.

Almarhum H. Ahmad Pairin tergolong ASN dan politikus bersih dan sukses, hingga pernah menjabat Bupati Lampung Tengah pada periode 2010 hingga 2015 dan Wali Kota Metro pada Tahun 2016 hingga 2021.

Sejatinya, Almarhum Ahmad Pairin seorang pegawai negeri sipil dari Tahun 1974 hingga 1999. Ia, kemudian, meningkatkan kariernya ke politik, dengan menjadi anggota DPRD Lampung Tengah pada Tahun 1999-2009, anggota DPRD Lampung pada Tahun 2009-2010.

Almarhum H. Ahmad Pairin berhenti menjadi anggota DPRD karena terpilih menjadi Bupati Lampung Tengah. Ia tidak berambisi menjabat dua kali di kabupaten tersebut. Namun, pada Pilkada berikutnya, wakil rakyat selama 11 tahun itu berhasil menjadi Wali Kota Metro.

Mantan Bupati Lampung Tengah dan Wali Kota Metro itu meninggal dunia  pukul 07.23. Minggu, 27 Februari 2022 di RSAM Bandarlampung karena sakit jantung.

H. Pairin meninggalkan seorang istri, Hajah Feriyati Pairin, 4 orang anak masing-masing:  Ardito Wijaya, wakil Bupati Lampung Tengah,  Dwi Evayati, Praseto,  Kurniadi, dan 7 cucu.

ZEN SUNARTO
Posting Komentar

Posting Komentar

-->