pTzHC95kDouQYrsREyhoYFkgZJIas4EQAFJtLwOS
Bookmark

Pria Penuh Luka di Irigasi Taman Baru, Lampung Selatan

PENENGAHAN (25/7/2022) -  Warga RT 06 RW 03 Desa Taman Baru, Penengahan, Lampung Selatan, digegerkan penemuan jasad seorang pria paro baya dengan banyak luka di sekujur tubuhnya pada pukul 08.00, Senin, 25 Juli 2022.

Jasad pria, yang diperkirakan berusia antara 30 hingga 35 tahun tersebut, ditemukan Merizal, warga sekitar, yang hendak melihat air irigasi. Awalnya ia mengira seseorang terpeleset di sana. Namun, melihatnya sudah tidak bergerak, ia meminta bantuan warga yang lain.

Azhari, kepala Desa Taman Baru, Penengahan, Lampung Selatan, memastikan pria paro baya tersebut bukan warga sekitar. Ia menyebut pekara penemuan jasad sudah ditangani Polsek setempat.

Merizal dan Azhari juga menyebut pria tersebut luka mulai dari bagian wajah, kepala, perut, dan kaki. Saat ditemukan, mereka masih melihat ceceran darah di sejumlah titik irigasi tersebut.

Pria belum diketahui identitasnya itu, kemudian dibawa ke RS Bob Bazar Kalianda, untuk diautopsi, sambil menunggu kabar kehilangan dari keluarganya.

GELLY
Posting Komentar

Posting Komentar

-->