Mayat anonim dalam kondisi terbujur di bebatuan berjarak dua meter dari air laut. Sekitar mayat tidak ada sesuatu barang apapun kecuali tumpukan batu belah dan sampah laut. Bekas air pasang tampak menjangkau posisi mayat.
Petugas Inafis Polresta Bandarlampung mengidentifikasi mayat dibantu Basarnas, bhabinkamtibmas, babinsa, dan warga setempat. Aparat tidak menemukan identitas apapun. Mayat dievakuasi ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Lampung guna proses autopsi.
Mayat ditemukan nelayan setempat, Agus Setiawan. Pria berusia 23 tahun ini tidak melaut karena kondisi cuaca buruk. Ia bersama seorang rekannya selepas subuh menyusuri pantai Sukaraja dengan maksud mencari barang rongsokan.
Agus Setiawan membawa senter lantaran suasana masih gelap. Pandangan tertuju kepada seseorang terbujur di bebatuan. Mereka masih ragu-ragu atas penemuan mayat karena belum tampak jelas. Berdua pulang menunggu terang dan kembali mengecek guna memastikan sosok tersebut memang orang sudah meninggal dunia. Temuan dilaporkan ke RT dan diteruskan ke aparat kepolisian.
DIYON SAPUTRA
0 comments:
Posting Komentar