pTzHC95kDouQYrsREyhoYFkgZJIas4EQAFJtLwOS
Bookmark

Truk Parkir Nyelonong Gusur Warung Kelontongan Mesuji

SIMPANG PEMATANG (24/11/2022) – Sebuah truk Colt Diesel bermuatan singkong menggusur warung kelontongan di Jalan Lintas Timur Sumatera Kilometer 181 depan SPBU Simpang Pematang, Mesuji, Kamis 24 November 2022 pukul 07.00 WIB.

Truk Colt Diesel dengan pelat nomor polisi BE 8713 QV menggusur warung kelontongan ketika mati mesin dan sedang dandan. Kendaraan nyelonong sendiri dari halaman SPBU menyeberang jalan dan melabrak warung hingga ambruk.

Truk mati mesin bisa nyelonong karena dugaan ganjal ban lepas atau bergeser. Dengan kondisi truk sarat muatan singkong dan medan cenderung menurun, kendaraan melaju mulus di luar kontrol sampai seberang SPBU.

Kondisi kendaraan terperosok pampang kayu sehingga menyulitkan proses evakuasi. Sementara warung dengan konstruksi kayu ambruk dan seisi dagangan berantakan. Insiden ini tidak menimbulkan korban pemilik warung maupun awak kendaraan.

Satlantas Polres Mesuji tiba tiba di lokasi 10 menit setelah kejadian. Polisi membantu pembenahan barang dagangan dan mengawasi evakuasi truk singkong guna mencegah kemacetan. Kondisi barang-barang banyak ringsek.

Anak pemilik warung kelontongan, Desi, mengetahui truk sedang parkir dengan posisi sopir dan anaknya di samping kendaraan. Ia bersama ibunya melihat langsung truk nyelonong dari seberang jalan hingga menabrak warung. Kerugian bangunan plus seisi warung mencapai puluhan juta rupiah.

Sial bagi warung kelontongan depan SPBU Simpang Pematang. Warung ini tergusur kendaraan dua kali beruntun dalam dua pekan. Sebelum terhantam truk singkong, warung ditabrak minibus nomor polisi BE 1074 B. Mobil tidak terkendali gegara pecah ban.

SULISTIONO
0

Posting Komentar

-->