Para pengendara, pemilik kendaraan, dan penumpang protes karena merasa sudah memiliki tiket, tetapi disebut terlambat masuk kapal. Sebagai solusinya, mereka diminta keluar dari terminal dan kembali besok harinya.
Dalam situasi bingung tidak bisa masuk kapal eksekutif, sebagian dari pemudik, juga melihat ada pengemudi yang bisa masuk kapal, meski baru memesan tiket di sekitar Pelabuhan Merak.
Iin dan Reza, pemudik yang mengaku setiap tahun pulang ke Sumatera, melihat peraturan yang baru dibuat merugikan para penumpang. Selain harus menunda keberangkatan besok harinya, tiket bisa hangus. Mereka memperkirakan pemudik pada Selasa dan malam Rabu bisa lebih ramai dari hari-hari sebelumnya.
RICO ALFREDO
0 comments:
Posting Komentar