Buruh Lampung Tengah Berbagi Snack dan Stiker May Day

BUMIRATUNUBAN (1/5/2023) – Ratusan buruh tergabung Federasi Kehutanan , Industri Umum, Perkayuan , Perkebunan, dan Pertanian , KSBSI Lampung Tengah, memperingati May Day dengan aksi sosial di Jalan Lintas Tengah Sumatera, Kampung Wates, Bumiratunuban, Senin 1 Mei 2023.

Para buruh membagikan snack dan stiker kepada pengendara mobil maupun motor. Kegiatan ini tak lepas dengan suasana arus balik lebaran. Banyak pelintas merupakan kendaraan dari luar daerah.

Ketua DPC Hukatan KSBSI Lampung Tengah Edo Edward mengatakan peringatan May Day tahun ini bersamaan suasana lebaran. Para buruh menggelar aksi sosial dengan bagi-bagi snack dan stiker kepada pelintas Jalinteng.

Edo berharap peringatan Hari Buruh menggugah pemerintah dan pemangku kebijakan agar lebih peduli dan berpihak kepada buruh dengan menghapus Undang-Undang Cipta Kerja serta kembali ke Undang-undang Nomor 13 tahun 2003 Tentang Ketenagakerjaan.

Buruh merasa dirugikan UU Cipta Kerja karena upah minimum tidak dirundingkan dengan serikat buruh, outsourcing seumur hidup untuk semua jenis pekerjaan, buruh dikontrak terus-menerus tanpa periode, pesangon rendah, dan PHK dipermudah.

SIGIT SANTOSO

0 comments:

Posting Komentar