Lapas Kotabumi Perangi Narkoba dengan Razia Rutin

KOTABUMI (4/5/2023) – Petugas Lapas Kelas IIA Kotabumi,  Lampung Utara, rutin menggelar razia dan tes urine secara mendadak kepada pegawai dan warga binaan pemasyarakatan (WBP). Razia itu sebagai antisipasi penyalahgunaan narkoba.

Penggeledahan kamar narapidana secara teliti guna menemukan barang berindikasi narkoba. Sejauh ini razia hunian hanya mendapatkan barang-barang berpotensi mengganggu kamtibmas dan tidak menemukan narkoba.

Kesatuan Pengamanan Lembaga Pemasyarakatan Lapas Kotabumi Beni Umayah, Kamis 4 Mei 2023, mengatakan razia rutin pagi atau malam hari secara mendadak di blok-blok kamar warga binaan baik secara internal maupun razia gabungan bersama aparat kepolisian dan BNNK. Razia ini mengantisipasi  peredaran narkoba.

Tes urine pegawai dan warga binaan kerap dilakukan secara acak. Pemeriksaan urine warga binaan maupun petugas lapas menunjukkan negatif atau tidak ditemukan indikasi konsumsi obat-obatan terlarang.

Razia juga menyasar alat komunikasi seperti handphone yang disalahgunakan warga binaan untuk tindakan kejahatan. Lapas Kotabumi melarang keras narapidana memiliki handphone.

Demi memudahkan pemasyarakatan,  warga binaan diberi kesempatan berkomunikasi dengan keluarga. Lapas Kotabumi menyediakan  warung komunikasi secara gratis untuk menghubungi keluarga melalui telepon atau video call atas pengawasan petugas.

ADI SUSANTO

0 comments:

Posting Komentar