Kantor pelayanan relokasi dari Jalan Hasanudin Blok A No. 4, Pasar Kangkung, Teluk Betung Selatan, itu ditinjau Komisaris utama Fahrizal Darminto, Direktur Utama Fresley Hutabarat, Komisaris Independen Mira Rozana, dan petinggi Bank Lampung lainnya.
Fahrizal Darminto, Fresley Hutabarat, dan rombongan sempat berkeliling di kantor pelayanan yang baru itu, mulai dari bawah, hingga lantai atas.
Edo Lazuardi, Kepala UKK Unit Kerja Khusus Sekretaris Perusahaan PT Bank Lampung, mengatakan relokasi dilakukan karena kantor yang baru memiliki halaman parkir yang lebih luas, ruang pelayanan lebih nyaman, dan memiliki lantai atas untuk urusan perbankan lainnya.
Kepala KCP Bank Lampung Teluk Betung Selatan Edwin Maylando mengatakan, selain melayani transaksi perbankan biasa, mereka juga melayani kredit dan seluruh pelayanan Bank Lampung lainnya.
JUHARSA ISKANDAR
0 comments:
Posting Komentar