Mranggi Jaya Gelar Bunga Kampung Mekar di Dusun

PUTRA RUMBIA (17/6/2023) – Mranggi Jaya, Kecamatan Putra Rumbia, Lampung Tengah, menggelar program Bunga Kampung Mekar di Dusun, Kamis 15 Juni 2023. Acara ini berbarengan dengan upacara hari ulang tahun Kabupaten Lampung Tengah ke-77.

Pembukaan Bunga Kampung dihadiri Camat Putra Rumbia Eka Dedi Mahendra, Kepala Kampung Mranggi Jaya Ni Made Rasmi, bhabinkamtibmas, kepala puskesmas, ketua Apdesi, dan para kepala kampung.Tokoh masyarakat dan pemuda Mranggi Jaya juga diundang.

Camat Putra Rumbia Eka Dedi Mahendra memimpin upacara hari ulang tahun Lampung Tengah dengan peserta perangkat kampung, guru TK hingga SMA, dan linmas seluruh kampung. Upacara selama satu jam berlangsung khidmat.

Agenda berlanjut pembukaan Bunga Kampung Mekar di Dusun. Acara dimeriahkan pentas tari-tarian tradisional anak-anak TK dan SD Mranggi Jaya.

Bunga Kampung merupakan program Bupati Lampung Tengah Musa Ahmad berupa pelayanan publik meliputi kesehatan, perizinan, kependudukan, dan lain-lain. Proses pelayanan lebih cepat dan gratis.

Eka Dedi Mahendra didampingi Ni Made Rasmi, kepala puskesmas, bhabinkamtibmas, dan babinsa mengecek stan pelayanan Bunga Kampung. Warga antusias mengurus administrasi kependudukan dengan proses lebih cepat.

MUHAMMAD FARID

0 comments:

Posting Komentar