pTzHC95kDouQYrsREyhoYFkgZJIas4EQAFJtLwOS
Bookmark

Angin Robohkan Rumah di Pringsewu, Sekeluarga Selamat

PARDASUKA (27/7/2023) – Terjangan angin kencang merobohkan sebuah rumah warga RT 1 RW 3 Pekon Wargomulyo, Kecamatan Pardasuka, Pringsewu, Rabu 26 Juli 2023 pukul 10.30 WIB. Penghuni kebetulan beraktivitas di luar rumah sehingga selamat dari reruntuhan.

Rumah geribik milik pasangan Safrudin dan Nur Malenah bersama empat anaknya memang sudah lapuk karena termakan usia. Posisi rumah dikelilingi rumpun bambu lebat dan pepohonan agak rapat. Begitu berembus angin kencang, hunian ini seketika ambruk.

Seluruh penghuni beruntung bisa selamat. Safrudin beranjak keluar bersama anak bungsu. Baru melangkah sampai halaman, rumahnya ambruk. Istri dan anak ketiga juga mujur terhindar dari petaka karena sedang memberi pakan bebek di belakang. Sementara dua anak lainnya bersekolah.

Safrudin bersyukur sekeluarga selamat. Reruntuhan rumah menghancurkan perabotan termasuk lemari. Sisa material hingga konstruksi kayu nyaris rusak total. Hanya sebagian genteng tidak hancur.

Taruna Siaga Bencana (Tagana) Pringsewu, Yovi Hermawan, bersama anggota lainnya membantu evakuasi reruntuhan rumah roboh. Kerugian material diperkirakan mencapai Rp20 juta. Nilai ini tidak termasuk perabotan dan harta benda lainnya. Tagana mengajukan bantuan ke Dinas Sosial Pringsewu.

Kaur Pekon Wargomulyo, Angga, mengetahui musibah rumah roboh milik Safrudin. Kondisi rumah memang rentan karena konstruksi lapuk. Pemerintah pekon sudah lama mengusahakan bantuan sosial rumah tinggal layak huni (rutilahu). Usaha ini gagal karena terganjal persyaratan status lahan. Keluarga Safrudin menumpang di tanah orang.

PIYAN AGUNG
0

Posting Komentar

-->