Pawai Sambut Tahun Baru Islam di Pusat Kota Bandarlampung

BANDARLAMPUNG (18/7/2023) -  Ratusan warga Kelurahan Gunungsari, Enggal, Bandarlampung,  menyambut malam Tahun Baru Islam 1445 hijriah atau 1 Muharam, pada malam Rabu, 18 Juli 2023, dengan berkeliling di pusat Kota Bandarlampung, sambil menabuh rebana dan bershalawat.

Pawai yang dilakukan sekitar sejam di sekitar Pusat Kota itu memeriahkan suasana Bandarlampung dalam menyambut Tahun Baru Islam, apalagi memakai kendaraan hias, mobil bak terbuka untuk penabuh rebana dan shalawatan, dan diikuti ratusan pengendara sepeda motor.

Warga Kelurahan Gunungsari pada awalnya berkumpul di Masjid Taqwa, Stasiun Tanjungkarang, pada pukul 20.30. Dari sana mereka berkeliling lewat Jalan Kotaraja, Radin Intan, Ahmad Yani, Kartini, Teuku Umar, dan kembali ke Masjid At-Taqwa pada pukul 21.30.

Ketua Pelaksana Abi iwan mengatakan pawai menyambut Tahun Baru Islam diikuti setidaknya 500 warga, yang terdiri dari orang tua, anak, dan remaja, dengan menggunakan roda empat dan sepeda motor. 

Sejak start dari Masjid Taqwa, pawai menyambut Tahun Baru Islam tersebut dikawal oleh petugas Satlantas Polresta Bandarlampung.

Selama dalam perjalanan, peserta pawai tidak putus-putus mendendangkan rebana dan bershalawat kepada Nabi Muhammad.

Abi mengatakan, selain pawai, warga Muslim di Gunungsari juga mengadakan istighozah, zikir, dan membaca yasin di setiap masjid dan mushola.

ARI IRAWAN

0 comments:

Posting Komentar