Pemeriksaan saksi merupakan tindak lanjut penggeledahan Kantor Inspektorat Lampung Utara, Jumat 21 Juli 2023 terkait dugaan tindak pidana korupsi (tipikor) jasa konsultasi konstruksi anggaran 2021-2022. Perkara ini sudah naik status penyidikan sejak Kamis 20 Juli 2023.
Satuan Khusus Pemberantasan Korupsi dipimpin Kepala Seksi Tindak Pidana Khusus Muhammad Azhari Tanjung dan Kepala Seksi Intelijen Guntor Janjang Saptodie melakukan penggeledahan selama lima jam. Petugas menyita dokumen terkait kegiatan jasa konsultasi konstruksi dengan pagu anggaran Rp1,2 miliar. Dokumen dimasukkan kontener dan dibawa ke Kantor Kejari.
Kepala Kejaksaan Negeri Lampung Utara M Farid Rumdana, Rabu 26 Juli 2023, menjelaskan proses penyidikan perkara dugaan tipikor Inspektorat. Kejaksaan memeriksa para saksi secara maraton baik dari Inspektorat maupun luar instansi tersebut. Pemeriksaan dijadwalkan setiap hari.
Penyidikan perkara dugaan korupsi dan penggeledahan Kantor Inspektorat Lampung Utara memunculkanisu politis. M Farid Rumdana menegaskan penanganan kasus ini murni tindak pidana korupsi dan tidak terkait kepentingan politik. Para saksi diminta kooperatif memenuhi panggilan dan jangan menghambat proses penyidikan.
Kajari Lampung Utara mengingatkan instansi pemerintah dan masyarakat jangan termakan omongan oknum seolah-olah ada permintaan uang atau barang mengatasnamakan kejaksaan atau tim penanganan perkara dugaan korupsi Inspektorat.
ADI SUSANTO
0 comments:
Posting Komentar