Kebakaran ini merupakan kejadian kedua berturut-turut dalam sehari semalam setelah tiga ruko Pasar Trimodadi, Abung Selatan, ludes dilalap si jago merah, Senin petang.
Penghuni rumah, Nirmala, sedang sendirian ketika api meletup di dapur. Percikan api cepat berkobar karena konstruksi dapur berbahan papan. Meski sempat panik melihat kobaran api, Nirmala bergegas memanggil tetangga dan menghubungi Dinas Kebakaran dan Penyelamatan Lampung Utara.
Damkar mengerahkan tiga armada. Perjalanan sempat terhambat kepadatan lalu-lintas sehingga api keburu melalap nyaris seluruh dapur. Namun, istri pegawai damkar bersama tetangga sudah mengevakuasi barang-barang keluar rumah. Api dapat dipadamkan dalam waktu 30 menit.
Nirmala tidak sedang memasak atau menggunakan api hingga terjadi kebakaran. Ia menduga letupan api bersumber dari korsleting listrik. Di dapur memang terdapat terminal listrik.
ADI SUSANTO
0 comments:
Posting Komentar