Bocah bernama Ardiansyah, 7 tahun, putra pasangan Rudi Riswanto dan Aminah, menjalani pengobatan rutin tiga kali sepekan di Rumah Sakit Mitra Husada Pringsewu. Sang anak perlu kontrol dan fisioterapi. Perawatan selama dua bulan terakhir menunjukkan perkembangan positif.
Meski sang anak masih terkulai dan sesekali menangis, orangtua mengharapkan Ardiansyah cepat sembuh dan bisa bermain dengan teman-teman sebaya. Bocah ini menyandang disabilitas sejak lahir.
Rudi Riswanto bersabar bolak-balik membawa anaknya ke Rumah Sakit Mitra Husada Pringsewu tiga kali tiap pekan. Sepekan atau dua pekan masih berjalan. Proses pengobatan berikutnya terbentur biaya. Rudi hanya sosok petani dengan penghasilan pas-pasan. Sementara istrinya tidak lebih sebagai ibu rumah tangga.
Sekadar biaya perjalanan bolak-balik Pekon Putih Doh, Tanggamus, menuju Rumah Sakit Mitra Husada Pringsewu sudah berat. Apalagi menanggung biaya perawatan. Pengobatan Ardiansyah membutuhkan bantuan pemerintah dan uluran tangan dermawan.
Pengurus Pondok Pesantren Al Hidayah Pagelaran, Pringsewu, memberikan bantuan biaya pengobatan. bantuan ini diharapkan mendorong para donator tergerak mengulurkan tangan.
YUNADA YAMIN
0 comments:
Posting Komentar