Diah, warga Pekon Fajar Agung, Pringsewu, mengatakan ia sedang membantu masak di tempat Donatri, saat dua orang maling memakai motor, menyikat Honda Beat-nya berpelat BE 2470 UQ, tetapi kepergok oleh warga sekitar.
Donatri, pemilik rumah tempat masak-masak, mengatakan warga sekitar serentak mengejar kedua maling sepeda motor tersebut saat suaminya melihat maling hendak melarikan Honda Beat milik kerabat mereka.
Restu, warga sekitar, menyebut salah seorang maling kabur dengan kendaraan yang mereka bawa, saat massa mengejar, meninggalkan temannya, yang gagal menyikat sepeda motor.
Diduga untuk menakut-nakuti warga, maling yang diduga berasal dari Tanjung Kemala, Lampung Tengah, itu petentengan mengacungkan senjata tajam.
Awalnya, warga ragu mendekat. Namun, ketika salah seorang membawa bambu panjang dan berhasil memukulnya, penduduk sekitar meringkusnya dan sempat hendak menghabisinya.
Ranggus Riyanto, Ketua RT 5 RW 3, Gunung Kancil, Pajar Isuk Timur, mengatakan maling petentengan itu akhirnya mereka serahkan ke Polsekta Pringsewu, untuk diperiksa.
MUSPIYAN AGUNG
0 comments:
Posting Komentar