Panglong kayu milik Azwar terbakar ketika kawasan pertokoan Jalan Ryacudu Sukarame baru buka. Suasana lalu-lintas di dua jalur depan panglong juga ramai.
Kesaksian penjaga toko seberang jalan, kebakaran terpicu pembakaran sampah di depan panglong diduga karyawan atau anak pemilik. Sekitar 10 menit kemudian api merambat ke tumpukan kayu hingga timbul kobaran besar. Penghuni panglong berteriak kebakaran hingga mengagetkan warga.
Beberapa warga kiri dan kanan panglong serta seberang jalan menyiram api dengan ember tetapi tidak sebanding dengan kobaran api. Tiupan angin cukup kencang mendorong kobaran api meluas ke belakang dan samping kiri. Api leluasa melalap tumpukan kayu kering dalam jumlah banyak.
Seorang pegawai damkar kebetulan lewat dan bergegas menghubungi Damkar Kota Bandarlampung. Si jago merah terus membesar hingga menyambar gudang kayu, toko, dan jaringan kabel. Sebuah truk dan mobil pribadi jenis KIA Carnival dalam kompleks panglong ikut hangus terbakar.
Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Bandarlampung mengerahkan delapan armada terdiri enam pemadam dan dua penyuplai air bersama 22 personel. Proses pemadaman hingga pendinginan butuh waktu beberapa jam.
Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Bandarlampung Anthoni Irawan cepat menggerakkan delapan armada damkar dan puluhan personel begitu kenerima laporan. Pemicu kebakaran masih diselidiki tim Inafis Polresta Bandarlampung. Namun, sejumlah saksi menyebut letupan api berasumber dari pembakaran sampah.
Kerugian material diperkirakan mencapai ratusan juta meliputi panglong beserta isinya, gudang dan stok kayu, toko serta truk dan mobil pribadi.
ARI IRAWAN
0 comments:
Posting Komentar