Pencurian truk Mitsubishi Colt Diesel kuning dengan nomor polisi BE 8172 LY milik Samsuri terekam CCTV di perempatan jalan Adiluwih. Komplotan pelaku diperkirakan berjumlah tiga orang masing-masing sebagai eksekutor sekaligus pengemudi truk dan dua rekannya mengawal dengan bersepeda motor. Truk curian dibawa kabur mengarah Desa Bandungbaru, Kecamatan Adiluwih, Pringsewu.
Istri Samsuri, Supini, mengatakan truk seperti biasa diparkir di depan rumah. Posisi truk berhadapan dengan kendaraan sejenis dengan kabin berwarna putih. Dini hari sekitar pukul 02.00 WIB, pemilik mendengar suara truk jalan. Mereka pikir kendaraan lain lewat di depan rumah.
Samsuri baru menyadari kemalingan setelah anaknya membuka pintu Rabu pagi pukul 06.00 WIB. Truk Colt Diesel kuning lenyap dari parkiran. Kendaraan diduga hilang digasak maling. Kejadian ini dilaporkan ke kantor desa berlanjut Polres Pesawaran.
Kasi Pelayanan Desa Bangunsari Priska Ramadania membenarkan kedatangan Samsuri, Rabu pagi, melaporkan kehilangan sebuah truk. Kantor desa memberikan surat pengantar laporan ke Polres Pesawaran.
PIYAN AGUNG
0 comments:
Posting Komentar