Tabrakan melibatkan truk Colt Diesel pengangkut kerang dengan plat nomor polisi A 8069 DC dan trnton B 9577 UTT bermuatan sepeda motor. Truk diesel berisi sopir dan anak istrinya melaju dari Tulangbawang menuju Seputihbanyak. Sementara tronton dengan pengemudi Ari Wibowo, 28 tahun, warga Pemalang, Jawa Tengah, berjalan dari arah berlawanan.
Insiden ini mengakibatkan kabin truk Colt Diesel remuk. Sopir mengalami luka berat, sementara anak istrinya hanya luka ringan. Hantaman Colt Diesel membuat tronton terguling dengan posisi melintang bahu jalan dan drainase kiri. Pengemudi tronton terluka ringan. Para korban dilarikan ke Rumah Sakit Harapan Bunda Bandarjaya.
Tabrakan diduga akibat sopir truk Colt Diesel mengantuk sehingga kendaraan nyelonong ke lajur kanan dan menghantam tronton. Proses evakuasi masih berlangsung ketika polisi melakukan olah TKP.
Kanit Gakkum Satlantas Polres Lampung Tengah Ipda Budi Santoso menjelaskan kronologi kecelakaan hingga evakuasi korban ke rumah sakit dan kendaraan diamankan ke Pos Lantas Multi Agro. Kecelakaan tidak menimbulkan kemacetan karena posisi kendaraan tidak menutup dua jalur.
SIGIT SANTOSO
0 comments:
Posting Komentar