Kafilah Lampung Utara Berangkat dengan Target Juara MTQ

KOTABUMI (9/10/2023) – Pemkab Lampung Utara memberangkatkan kafilah Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) ke-50 Lampung di Kantor Bupati, Senin 9 Oktober 2023. Kontingen berkekuatan 22 kafilah ditargetkan juara umum.

Sekda Lampung Utara Lekok didampingi Kepala Kemenag Totong Sumedi, kabag Kesra, dan wakil ketua Tim Penggerak PKK melepas keberangkatan kafilah menuju Bandarlampung. MTQ ke-50 Lampung berlangsung 9—16 Oktober 2023 di Lapangan Enggal, Bandarlampung.

Lampung Utara menargetkan juara umum. Target ini naik dari prestasi sebelumnya sebagai juara kedua MTQ ke-49 Mesuji. MTQ Lampung ke-50 mempertandingkan sembilan cabang. Kafilah Lampung Utara bakal bertanding di enam cabang.

Kafilah MTQ ke-50 Lampung tinggal di Asrama Haji Rajabasa. Peserta berdatangan sejak Senin pagi hingga sore termasuk kontingen Pesawaran, Lampung Selatan, dan Lampung Utara. Para kafilah disambut Wakil Wali Kota Bandarlampung Deddy Amarullah dan Kepala Kemenag Makmur.

ADI SUSANTO

0 comments:

Posting Komentar