Oknum Polisi Digrebek dengan Isteri Polisi Bugil di Hotel

CILEGON (17/10/2023) -  Kapolres Cilegon, Banten, AKBP Eko Tjahjo Untoro, Selasa, 17 Oktober 2023,  membenarkan seorang anggotanya dari Satlantas Polres setempat digerebek saat berduaan dengan seorang isteri polisi, yang masih atasannya di satuan yang sama.

Penggerebekan dilakukan di salah satu hotel transit di Jalan Lingkar Selatan, Serang, Banten, pada Sabtu, 14 Oktober yang lalu. Dalam video viral yang beredar di media social, keduanya tertangkap basah tanpa busana.

Oknum polisi berinisial AN merupakan anggota dari Unit Satuan Lalu Lintas Polres Cilegon berpangkat Aiptu. Sedangkan  pasangan selingkuhnya berinisial NR, isteri seorang atasannya di kesatuan yang sama di Kepolisian Resort tersebut.

AKBP Eko Tjahyo Untoro mengatakan akan memproses anggota Satlantas itu sesuai Kode Etik di Polri dalam waktu segera. Oknum polisi tersebut saat ini diperiksa intensif di Unit Propam Polres Cilegon.

RIKO ALFREDO

0 comments:

Posting Komentar