Riski, tetangga kedua kakak beradik, itu mengatakan pembacokan berlangsung sekejab. Warga sekitar hanya mendengar keributan sejenak, sang abang berinisial Ti kabur, dan adiknya berinisial Ko dilarikan ke rumah sakit, dengan menggunakan sepeda motor.
Petugas dari Polsek Sukarame dan Polresta Bandarlampung sudah ke lokasi mengidentifikasi peristiwa dan melihat sang adik yang luka parah di RS Urip Sumoharjo. Mereka masih menyelidiki penyebab keributan dan menguber sang abang yang membacok.
Suasana di sekitar Gang Panorama 2, Jagabaya 3, Wayhalim, Bandarlampung, sepi setelah peristiwa. Ramai sebentar pada saat petugas datang, pagar di rumah itu kembali ditutup.
Warga sekitar menyebut sang kakak tinggal tidak jauh dari rumah adiknya. Beberapa dari mereka melihat pria itu sudah menghunus golok saat mendatangi rumah adiknya.
ARI IRAWAN
0 comments:
Posting Komentar