Perajin Sarung Sajam Antik dari Ketapang, Lampung Selatan

KETAPANG (5/11/2023) -  Cuaca terik di Desa Berundung, Kecamatan Ketapang, Lampung Selatan, seolah-olah tak penting bagi Wowo, karena keasikan mengukir sarung pisau, golok, keris, tongkat komando, tombak, atau senjata tajam lainnya.

Wowo, warga Desa Berundung itu, sebenarnya petani sawit. Karena musim kemarau terlalu lama, ia mencoba-coba menyalurkan bakatnya dalam mengukir. Hasilnya hampir setiap hari orang yang memesan, meskipun ada juga, kadang-kadang, yang tidak datang.

Pria berusia 40-an itu mengaku sudah tujuh bulan menekuni kerajinan sarung berbagai jenis itu. Ia malu-malu menyebut penghasilannya, namun, menurutnya, cukup untuk menutupi dapur, yang belakangan ini sepi karena kemarau panjang .

Adapun materialnya, Wowo mengaku hanya memperoleh di kawasan sekitar. Ia tidak membeli. Namun, warga Desa Berundung itu membutuhkan biaya tambah listrik pada setiap bulan.

HARRY ATFRIANSYAH

0 comments:

Posting Komentar