Lampung Tengah Optimalkan Sport Center Terbanggibesar

TERBANGGIBESAR (20/12/2023) – Lampung Tengah bakal mengoptimalkan Sport Center di Terbanggibesar. Pembangunan fasilitas olahraga modern ini dibiayai corporate social responcibility (CSR) perusahaan-perusahaan BUMN senilai hampir Rp10 miliar.

Sekretaris Bappeda Lampung Tengah Bahdan Perelo Indrapati, Rabu 20 Desember 2023, meninjau Sport Center di Kecamatan Terbanggibesar. Lokasinya strategis di samping Jalan Lintas Tengah Sumatera serta dekat exit tol dan pusat pendidikan.

Pembangunan Lampung Tengah Sport Center memanfaatkan lahan seluas delapan hektar dan baru terpakai satu hektar. Fasilitasnya baru lapangan futsal, lapangan bola basket, dan taman bermain. Sisa lahan bakal dioptimalkan untuk sarana kolam renang, lintasan jogging, lapangan bola voli, dan lain-lain.

Bahdan Perelo Indra Pati menjelaskan pembangunan sport center memanfaatkan dana corporate social responcibility (CSR) perusahaan-perusahaan BUMN senilai hampir Rp10 miliar. Sport center mendukung peningkatan indeks pembangunan manusia serta usaha mikro kecil dan menengah (UMKM).

Kepala Bappeda Lampung Tengah Imam Fatkuroji mengapresiasi dukungan BUMN dalam pembangunan Lampung Tengah Suport Center melalui CSR 2023. Pemkab Lampung Tengah masih menunggu serah terima dari Kementerian BUMN.

SIGIT SANTOSO

Related Posts:

0 comments:

Posting Komentar