Beras murah kemasan lima kilogram merupakan program Pemerintah Provinsi Lampung. Beras didistribusikan ke seluruh kabupaten-kota sebagai upaya mengatasi inflasi.
Warga menebus beras bersubsidi tersebut seharga Rp10.900 per kilogram. Tiap kepala keluarga berhak membeli maksimal 20 kilogram.
Lampung Utara memperoleh kuota beras murah 70 ton beras dengan kualitas medium. Jumlah itu tersalurkan ke desa-desa meliputi 23 kecamatan. Pemerintah berharap bantuan beras murah bermanfaat maksimal. Bantuan terus bergulir sampai seluruh kuota habis.
Pemkab Lampung Utara lebih pro aktif memberikan bantuan kepada masyarakat. Warga bersyukur atas penyaluran beras murah. Apalagi harga beras di pasaran masih tinggi antara Rp13.000 dan Rp14.000 per kilogram.
Kepala Dinas Perdagangan Lampung Utara Henri mengatakan penyaluran beras murah kali ini merupakan kelanjutan pasar murah di Sawojajar, Kotabumi Utara. Dengan kuota 70 ton maka pendistribusian beras lebih merata di 23 kecamatan. Kuota sudah terserap sekitar 50 ton dan sisanya segera ditebus.
Wakil Bupati Lampung Utara Ardian Saputra bersemangat menyerahkan bantuan beras Pemprov Lampung dengan kuota 70 ton. Harga lebih murah dibandingkan pasaran karena mendapatkan subsidi pemerintah.
ADI SUSANTO
0 comments:
Posting Komentar